Implementasi Website untuk Monitoring Penggunaan Alat dan Mesin Pertanian pada UPTD Mekanisasi Pertanian Jawa Barat
Keywords:
sistem infomasi, IKU standar 6, Kerja Sama, Monitoring dan Evaluasi, Implementasi, dan Pelaporan, Participatory Action Research (PAR), AbdimasAbstract
Pengelolaan Alat dan Mesin Pertanian (Alsintan) di UPTD Balai Pengembangan Mekanisasi Pertanian Provinsi Jawa Barat menghadapi tantangan akibat proses manajemen data yang masih manual, terfragmentasi, dan tidak terintegrasi. Ketergantungan pada log book dan spreadsheet menyebabkan kesulitan dalam pelacakan aset, inefisiensi pelaporan, dan mengakibatkan pemeliharaan bersifat reaktif (menunggu kerusakan) daripada preventif. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat (Abdimas) ini bertujuan untuk mengatasi masalah tersebut melalui perancangan dan implementasi sistem informasi berbasis website sebagai bentuk intervensi. Metodologi yang digunakan adalah Action Research (AR) yang disesuaikan dengan siklus System Development Life Cycle (SDLC). Proses ini mencakup tiga fase utama: Preparation (diagnosis masalah melalui FGD), Action Research Cycle (desain, implementasi website, dan pelatihan), dan Post-Evaluation (pengukuran dampak) . Hasil dari kegiatan ini adalah sebuah website monitoring fungsional dengan fitur utama dashboard monitoring, manajemen aset (input data), dan penjadwalan pemeliharaan otomatis. Hasil pengujian Black Box menunjukkan bahwa seluruh fungsionalitas sistem berjalan Valid. Selain itu, hasil Survei Kepuasan Mitra (SKM) pada tahap Post-Evaluation menunjukkan tingkat penerimaan (usability) dan kebermanfaatan (utility) yang sangat tinggi dari UPTD Mektan, dengan skor rata-rata 4.6 dari 5. Intervensi ini berhasil mentransformasi proses tata kelola Alsintan dari manual dan reaktif menjadi terpusat, digital, dan preventif. Kombinasi metodologi AR dan SDLC terbukti efektif dalam menciptakan solusi teknis yang diadopsi dan bermanfaat secara praktis bagi organisasi.References
Astuti, W. P., Surullah, M., & Hasbi, A. R. (2024). PENGARUH BANTUAN ALAT MESIN PERTANIAN DALAM MENINGKATKAN PENDAPATAN PETANI SAWAH DI KELURAHAN SENDANA, KECAMATAN SENDANA KOTA PALOPO. https://jurnal.umsrappang.ac.id/plantklopedia
Budiharto, W. (2019). Smart Farming yang Berwawasan Lingkungan untuk. Unsri Press.
Christanto, H. J., & Singgalen, Y. A. (2023). Analysis and Design of Student Guidance Information System through Software Development Life Cycle (SDLC) dan Waterfall Model. Journal of Information Systems and Informatics, 5(1), 259–270. https://doi.org/10.51519/journalisi.v5i1.443
Mcqueen, R., Kock Jr Robert J McQueen John L Scott, N. F., Jr, K., McQueen, R., & Scott, J. (1995). A Methodology to IS Study in Organisations through Multiple Action Research Cycles. https://www.researchgate.net/publication/237237869
Pangumboro, I., & Islamiyah, I. M. (2024). PENERAPAN TEKNOLOGI PERTANIAN PRESISI UNTUK MENINGKATKAN KETAHANAN PANGAN DI JAWA TENGAH: MENUJU INDONESIA EMAS 2024.
Prasasti, A. L., Hasibuan, F. C., Hartono, A. F., Mertu, A., Fajri, F. U., & Ruslan, R. R. (2025). Monitoring Penggunaan Mesin-Mesin dan Mekanisasi Alat Pertanian pada Balai Pengembangan Mekanisasi Pertanian Provinsi Jawa Barat. Almufi Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 5(1), 78–86. https://doi.org/10.63821/ajpkm.v5i1.463
Pulungan, S. M., Febrianti, R., Lestari, T., Gurning, N., & Fitriana, N. (2023). Analisis Teknik Entity-Relationship Diagram Dalam Perancangan Database. Jurnal Ekonomi Manajemen Dan Bisnis (JEMB), 1(2), 98–102. https://doi.org/10.47233/jemb.v1i2.533
Sehusman, S., abarella, Ir., Komalasari, Ir. W. B., Manurung, M., Supriyati, Y., Rinawati, R., Seran, K., Saida, M. D. N., & Amara, V. D. (2023). ANALISIS KOMODITAS PANGAN STRATEGIS TAHUN 2023 (Mas’ud & S. Wahyuningsih, Eds.). Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian Kementerian Pertanian 2023.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2026 Muhammad Panggieta Wastu, Seno Adi Putra

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License that allows others to share the work with an acknowledgment of the work's authorship and initial publication in this journal.



