Penerapan Sistem E-Government Services di Kelurahan Sidodadi Kota Samarinda

Authors

  • M Najeri Al Syahrin Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur
  • Naufal Azmi Verdikha Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur
  • Taghfirul Azhima Yoga Siswa Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur

Keywords:

Sistem; E Government Service; System Development Life Cycle

Abstract

Pemerintahan Kantor Kelurahan Sidodadi telah menerapkan sistem layanan (Service) namun sistem masih dijalankan secara manual dan belum terintegrasi dalam melayani berbagai kebutuhan masyarakat akan administrasi kependudukan dan pelayanan administrasi pemerintahan lainnya. Kelemahan sistem tersebut, masyarakat tidak dapat dilayani maksimal dalam kurun waktu 24 jam. Hal ini dikarenakan untuk mengakses layanan tersebut warga tersebut harus datang langsung ke kantor kelurahan, sementara jam kerja Kantor Kelurahan hanya 5 hari dan terbatas jam operasionalnya dalam kondisi pandemi Covid 19. Solusi penerapan sistem E-Government Service ini juga diharapkan mampu mendorong optimasi kinerja pegawai, meningkatkan kualitas pelayanan serta meningkatkan kepuasan masyarakat akan akses pelayanan publik di sektor pemerintahan. Tujuan utama pelaksanaan dan penerapan kegiatan ini adalah agar lembaga pemerintah mampu menyediakan pelayanan publik yang lebih baik dan memudahkan masyarakat. Kegiatan dan metode pelaksanaan menggunakan metode System Development Life Cycle (SDLC). Metode ini terdiri dari 5 Tahapan yakni Tahapan Perencanaan, Tahapan Analisis, Tahapan Perancangan, Tahapan Implementasi, dan Tahapan Perawatan. Tahapan Perencanaan terdiri dari kegiatan-kegiatan yang menghasilkan penyeleksian prioritas permasalahan mitra (E-Government Service) serta rencana-rencana yang disusun untuk menyelesaikan permasalahan tersebut. Tahapan Perencanaan telah berjalan seiring dengan pembuatan dokumen. Tahapan Analisis terdiri dari kegiatan-kegiatan yang berfungsi untuk mengumpulkan informasi semaksimal mungkin terkait permasalahan mitra. Kegiatan-kegiatan di Tahapan Analisis dilakukan pada bulan pertama dan kedua. Tahapan Perancangan terdiri dari kegiatan-kegiatan untuk membuat rancangan-rancangan yang diimplementasikan di sistem dan dilaksanakan selama 3 bulan. Tahapan Implementasi membutuhkan waktu yang paling lama yakni 5 bulan. Kegiatan-kegiatan di Tahapan Implementasi terdiri dari pembuatan program (E-Government Service) untuk sistem hingga pelatihan serta pendukungan pengguna dan mitra. Tahapan Perawatan dilakukan pada saat sistem sudah berjalan yang terdiri dari kegiatan pengawasan dan evaluasi yang dibantu oleh mahasiswa sehingga keberlanjutan kegiatan dapat dioptimalkan.

References

Dengen, N. & Hatta, H.R. 2009. Perancangan Sistem Informasi Terpadu Pemerintah Daerah Kabupaten Paser. Jurnal Informatika Mulawarman Vol 4 No. 1, pp 1-21.
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Samarinda. 2020. Profil Kota Samarinda. Selengkapnya di disdukcapil.samarindakota.go.id/profil-2- profil-kota-samarinda-dinaskependudukan-dan-pencatatan-sipil-kota-samarinda.html. Diakses pada 28 Oktober 2020.
Insani, P.A. & Azwari, T. & Al Syahrin, M.N. 2019. Bureaucratic Transformation as a Support of Smart City. International and National Joint Seminar of Smart City Governance 1 (1), 1-7.
Kelurahan Sidodadi. 2020. Data dan Profil Kelurahan. Selengkapnya di https://kel-sidodadi.samarindakota.go.id/pages/sejarah-YMUAI#. Diakses pada 25 Oktober 2020.
Kurniawan. D. et all, 2016. Sistem Informasi Geografis Fasilitas Umum Kota Samarinda Berbasis Android. Informatika Mulawarman Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer 11(2): pp 17-43.
Nugraha, J.T . 2018. E-Government dan Pelayanan Publik (Studi Tentang Elemen Sukses Pengembangan E-Government Di Pemerintah Kabupaten Sleman). Jurnal Komunikasi dan Kajian Media. Vol 2, No 1, April, pp. 32-42.
Rachman, D., & Al Syahrin, M. N. (2018). Pelatihan Komunikasi Teman Sebaya Sebagai Upaya Meminimalisasi Bullying di Sekolah Menengah Atas Negeri (SMA) 16 Samarinda. Jurnal Abdimas Mahakam, 2(2), 48-56. https://doi.org/10.24903/jam.v2i2.369
Yazdi, M. 2012. Implementasi Web-Service Pada Sistem Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Atap Di Pemerintah Kota Palu. Seminar Nasional Teknologi Informasi & Komunikasi Terapan 2012 (Semantik 2012), ISBN 979 - 26 - 0255 - 0.

Downloads

Published

2021-06-30

How to Cite

Syahrin, M. N. A. ., Verdikha, . N. A. ., & Siswa, T. A. Y. . (2021). Penerapan Sistem E-Government Services di Kelurahan Sidodadi Kota Samarinda. Jurnal Abdimas Mahakam, 5(02), 261–268. Retrieved from https://journal.uwgm.ac.id/abdimasmahakam/article/view/1137

Issue

Section

Articles

Most read articles by the same author(s)