Edukasi Potensial Lahan Eks Tambang Untuk Pengembangan Tanaman Jagung Hibrida

Authors

  • Ahkmad Sopian Universitas Widya Gama Mahakam Samarinda https://orcid.org/0000-0002-2954-5931
  • Iin Arsensi Universitas Widya Gama Mahakam
  • Eki Miranda Universitas Widya Gama Mahakam
  • Saripin M. Universitas Widya Gama Mahakam Samarinda

Keywords:

Eks tambang, Jagung, Lahan marginal

Abstract

Pemanfaatan lahan marginal eks-penambangan untuk perluasan areal pertanian merupakan suatu peluang untuk memecahkan persoalan pangan dan lingkungan. Areal pertambangan resmi yang dilengkapi dengan izin usaha penambangan di Indonesia jumlahnya cukup luas. Sebagian lahan tersebut sudah selesai ditambang, dan perlu dikelola dengan baik agar bermanfaat bagi masyarakat dan tidak merusak lingkungan. Reklamasi lahan yang dilakukan oleh PT Kitadin perlu dilakukan diantaranya untuk meningkatkan daya dukung dan daya guna bagi produksi biomassa. Upaya yang dilakukan dengan pemberdayaan masyarakat setempat untuk mengolah lahan menjadi produktif perlu di dukung dalam Upaya pengentasan kemiskinan di pedesaan. Tanaman jagung hibrida mempunyai nilai ekonomi cukup tinggi karena prospek pasar cukup menjanjikan sebagai pakan ternak.  Aktivitas PkM ini menggunakan metode pendekatan praktek langsung di lapangan tentang teknik budidaya tanaman jagung. Peserta merupakan kelompok tani Dasa Embalut Kecamatan Tenggarong Seberang sebanyak lebih kurang 20 orang. 1.         Lahan eks tambang batu-bara dapat digarap hanya 50% dari areal yang ada dengan syarat kedalam efektif > 50 cm dengan drainase sedang dengan pH tanah 4-8. Hama tikus dan penggerek jagung merupakan masalah utama petani. Kondisi lahan merupakan tanah liat dan keras jika kering maka perlu diberikan jumlah banyak pupuk kandang dan pemberian kapur. Lahan eks tambang batu-bara dapat digarap hanya 50% dari areal yang ada dengan syarat kedalam efektif > 50 cm dengan drainase sedang dengan pH tanah 4-8.Budidaya pada lahan eks tambang cukup tinggi, namun masih menguntungkan jika didukung oleh alat pengolahan berupa traktor mini.

Author Biography

Ahkmad Sopian, Universitas Widya Gama Mahakam Samarinda

Downloads

Published

2024-07-31

How to Cite

Sopian, A., Arsensi, I., Miranda, E., & Saripin, M. (2024). Edukasi Potensial Lahan Eks Tambang Untuk Pengembangan Tanaman Jagung Hibrida . Jurnal Anggrek Hitam, 1(2), 30–35. Retrieved from https://journal.uwgm.ac.id/abdimasanggrekhitam/article/view/2995

Issue

Section

Artikel