UJI APLIKASI PUPUK PATEN TERHADAP PERTUMBUHAN BIBIT KARET (Hevea brasiliensis Muell.Arg)
DOI:
https://doi.org/10.24903/ajip.v13i1.3046Abstract
ABSTRAKPermasalahan yang sering muncul dalam pembibitan tanaman karet terletak pada aspek pemupukan. Pemilihan jenis pupuk yang tepat, dosis yang sesuai, dan jadwal aplikasi yang benar menjadi tantangan utama. Keberhasilan pemupukan dipengaruhi oleh beberapa factor seperti dosis pupuk, jenis pupuk, waktu dan frekuensi pemupukan, cara pemupukan dan pengendalian gulma. Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui respon pertumbuhan bibit karet (Hevea brasiliensis Muell.Arg) pada aplikasi berbagai dosis pupuk PATEN. Penelitian ini dilaksanakan di lahan percobaan Fakultas Pertanian Universitas Widya Gama Mahakam Samarida. Menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) faktor tunggal dengan 4 perlakuan dan 5 ulangan, sehingga total pengamatan adalah 20 unit tanaman. P0 (Kontrol = tanpa aplikasi PATEN); P1 (aplikasi PATEN 5 gram/tanaman); P2 (aplikasi PATEN 10 gram/tanaman); P3 (aplikasi PATEN 15 gram/tanaman). Hasil penelitian menunjukan tidak adanya pengaruh yang nyata berbagai dosis pupuk PATEN terhadap pertambahan tinggi tanaman, pertambahan diameter batang serta jumlah daun tanaman karet dalam usia 30, 60, dan 90 HSP.
Kata kunci : aplikasi, karet dan pupuk paten
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Iin Arsensi, Purwati
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.