PERAN KEPEMIMPINAN KEPALA DESA DALAM PEMBANGUNAN FISIK DI DESA PA’ PAYAK KECAMATAN KRAYAN KABUPATEN NUNUKAN
DOI:
https://doi.org/10.24903/fpb.v1i2.17Keywords:
Peran, Kepemimpinan, Kepala Desa Pembangunan, Nunukan.Abstract
Penelitian ini membahas tentang Peran Kepemimpinan Kepala Desa dalam Pembangunan Fisik di Desa, kemampuan Kepala Desa sebagai Fasilitator, Mediator dan Motivator dalam meningkatkan pembangunan desa di Desa Pa’Payak berjalan baik, menyelenggarakan pemerintahan desa yang sesuai dengan aspirsai masyarakat, serta peningkatan pembangunan yang selalu berorientasi kepada kepentingan umum dan bekerja sama dengan pihak Pemerintah untuk memperlancar dan mempercepat pembangunan desa.
Penelitian ini dilaksanakan di Desa Pa’Payak. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif, yaitu penelitian yang dilakukan pada kondisi obyek yang alami, data yang dihasilkan bersifat deskriptif dan analisis data dilakukan secara induktif. Pengumpulan data dilakukan dengan penelitian Wawancara, Observasi, dan Dokumentasi. Untuk menentukan informasi dilakukan dengan metode snowball sampling.
Temuan dari penelitian ini bahwa Peran Kepemimpinan Kepala Desa Dalam Pembangunan Fisik Di Desa Pa’Payak Kecamatan Krayan Kabupaten Nunukan adalah Peran Kepala Desa sebagai Fasilitator, Mediator dan sebagai Motivator dalam pembangunan fisik. Kepala Desa telah melaksanakan tugas dan fungsinya hanya saja dalam melaksanakan perannya terdapat beberapa kendala sehingga perlu dicarikan jalan keluarnya agar pembangunan yang ada di Desa Pa’Payak sesuai dengan aspirsai masyarakat, serta peningkatan pembangunanyang selalu beorientasi kepada kepentingan umum.
References
OERJONO SOEKANTO. 2006. Sosiologi Suatu Pengantar. Jakarta: PT RajaGrafindo Persada
SUGIYONO. 2015. Metode Penelitian Kombinasi (mixed methoods), Penerbit : Alfabeta, cv. Bandung.
SUHARSIMI ARIKUNTO, 2005. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik, PT. Rineka Cipta, Jakarta.
SUWATNO DAN DONNI JUNI PRIANSA. 2013. MANAJEMEN SDM dalam Organisasi Publik dan Bisnis. Penerbit : ALFABETA, cv. Bandung.
VEITHZAL RIVAI, 2006. Manajemen Sumber Daya Manusia untuk Perubahan : dari Teori Ke Praktik, Edisi Pertama, Penerbit PT. Raja Grafindo. Persada Jakarta.
------------- 2005, Administrasi Pembangunan Bumi. Aksara. Jakarta.
------------- 2005. Metode Penelitian Administrasi. Bandung: Alfabeta.
-------------2006. Manajemen Pembangunan Indonesia : Sebuahdan Panduan. Jakarta: PT Elex Media Komputindo Kelompok Gramedia.
-------------2007. Metode Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosadakarya.
-------------2008. Proses Pembangunan Desa Menyongsong Tahun 2000. Penerbit. Erlangga. Jakarta.
------------ 2010. Teori & Praktek Kepemimpinan. Rineka Cipta : Jakarta.
YUWONO TEGUH, 2001, Manajemen Otonomi Daerah Berdasarkan Pradigma Baru, Clogapps Diponegoro University: Semarang.