Penerapan Fun English Games untuk Mengenalkan Bahasa Inggris bagi siswa SD di Gugus 02 – Korwil Piyungan

Authors

  • Ratri Hidayati Universitas Ahmad Dahlan
  • Iin Inawati Universitas Ahmad Dahlan
  • Naurah Iftinan Universitas Ahmad Dahlan

DOI:

https://doi.org/10.24903/jam.v7i02.2380

Keywords:

fun English, game, anak-anak

Abstract

Belajar Bahasa akan lebih mudah dikuasai saat berusia anak-anak, namun kurikulum di Indonesia saat ini menempatkan Pelajaran Bahasa Inggris sebagai muatan tambahan. Sehingga diperlukan kegiatan untuk memotivasi anak untuk belajar Bahasa Inggris. Artikel ini bertujuan untuk mengenalkan Bahasa Inggris ke siswa sekolah dasar. Dalam kegiatan ini pengabdi menerapkan permainan (games) untuk menarik minat siswa. Penerapan games didasarkan pada pertimbangan bahwa usia anak-anak masih gemar bermain dan akan lebih mudah menarik perhatian siswa sekolah dasar melalui games. Permainan yang diterapkan ada 4 jenis yaitu: Whispering Game, Pos Guessing Game, Pos Run Puzzle, dan Post Crossword. Kegiatan ini melibatkan 2 (dua) dosen Pendidikan Bahasa Inggris Universitas Ahmad Dahlan dengan kepakaran bidang Pengajaran Bahasa Inggris untuk anak dan dibantu 5 (lima) orang mahasiswa. Sedangkan pesertanya adalah 360 siswa kelas III dan IV dari 7 (tujuh) Sekolah Dasar yang tergabung dalam Gugus 02 Korwil Piyungan, yaitu: SD Bintaran, SD Klenggotan, SD Payak, SD Kabregan, SD Jombor, SD Jolosutro, dan SD Kaligatuk. Setelah kegitan ini dilakukan, diperoleh informasi bahwa 97% siswa menyukai kegiatan ini, 96.5% menyatakan bahwa melalui kegiatan permainan membuat siswa bersemangat belajar Bahasa Inggris, 97% menyatakan bahwa kegiatan ini menambah pengetahuan terkait Bahasa Inggris, dan 94% menyatakan kegiatan ini membuat siswa ingin belajar Bahasa Inggris. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa ada peningkatan pengetahuan yang diperoleh mitra (dalam hal ini siswa) melalui kegiatan ini.

 

Kata Kunci: fun English, game, anak-anak

 

References

Ali, M. (2009). Pendidikan untuk pembangunan nasional: menuju bangsa Indonesia yang mandiri dan berdaya saing tinggi. Grasindo.

ef.co.id. (2020) Pentingnya Belajar Bahasa Inggris untuk Masa Depan. Diakses pada 19 Agustus 2023, dari https://www.ef.co.id/englishfirst/kids/blog/pentingnya-belajar-bahasa-inggris-untuk-masa-depan/

Lie, Anita. (2023). Bahasa Inggris dalam Kurikulum SD. Diakses pada 19 Agustus 2023, dari https://www.kompas.id/baca/opini/2023/04/26/bahasa-inggris-dalam-kurikulum-sd .

Nurhadi, A. (2012). Teaching English To Young Learners (Pengajaran Bahasa Inggris Pada Anak Usia Dini). Educate, 1(1).

Rahmadayanti, D., & Hartoyo, A. (2022). Potret kurikulum merdeka, wujud merdeka belajar di sekolah dasar. Jurnal Basicedu, 6(4), 7174-7187.

Roinah, R. (2022). PENGGUNAAN BAHASA INGGRIS PADA MASYARAKAT EKONOMI ASEAN DI MASA PANDEMI COVID-19. Jurnal Cakrawala Ilmiah, 1(12), 3625-3634.

Sutiyono, A. (2014). Model Pengembangan Bahan Ajar untuk Meningkatkan Keterampilan Berbicara Bahasa Inggris Siswa Sekolah Dasar Di Bandar Lampung (Doctoral dissertation, Universitas Pendidikan Indonesia).

Downloads

Published

2023-07-30

How to Cite

Hidayati, R., Inawati, I., & Iftinan, N. (2023). Penerapan Fun English Games untuk Mengenalkan Bahasa Inggris bagi siswa SD di Gugus 02 – Korwil Piyungan. Jurnal Abdimas Mahakam, 7(02), 227–232. https://doi.org/10.24903/jam.v7i02.2380

Issue

Section

Articles